Meningkatkan BPK Adsense
Diterima kemudian bergabung dengan Google Adsense itu belum cukup. Karena percuma blog Anda memiliki iklan tapi tidak memberikan penghasilan. Di Google Adsense, yang paling diutamakan adalah biaya CPC atau dibahasa Indonesia-kan berarti biaya per klik. Cara meningkatkan CPC adsense tidak bisa sembarangan. Semuanya butuh strategi.CPC atau BPK ini adalah salah satu faktor yang akan membuat kesuksesan seorang publisher, karena memang ketika tinggi nilainya maka penghasilan yang akan didapatkan akan semakin tinggi juga. Sebenarnya ada banyak faktor yang mempengaruhi tinggi rendahnya CPC dari Google Adsense misalnya, dari pihak advertiser, jenis iklan, ukuran, niche blog dan lain sebagainya.
Artikel terkait: Penyedia Jasa Joint Venture Adsense Paling Terpercaya
Berikut ini panduan agar CPC Anda memberikan penghasilan pada akun Adsense Anda.
1. Riset Kata Kunci dengan Biaya Klik yang Mahal
Anda bisa riset kata kunci mengguankan Google Planner. Di sini Anda akan dipaksa membuat artikel yang sesuai dengan kata kunci berbiaya mahal tersebut.
Supaya Anda mudah membuat artikelnya, maka terus berlatihlah membuat artikel. Jangan hanya mendalami satu niche saja. Tapi semua niche dikuasai.
Biasanya kata kunci yang paling mahal adalah ‘Asuransi’. Atau sekarang sudah berubah.
Carilah kata kunci yang baru sedikit orang membuatnya tapi tetap mahal. Agar blog Anda yang belum tentu SEO tetap bisa bersaing dengan blog-blog lain lalu menduduki halaman pertama Google.
2. Jangan Share Artikel Ke Facebook
Mungkin tujuan Anda adalah agar yang membaca banyak. Di samping tujuan sosmed untuk berteman dengan warga dunia maya, pastinya sosmed bisa Anda gunakan untuk menarik visitors datang ke blog Anda.
Namun fakta sebenarnya adalah, pengunjung yang datang dari Facebook, kemudian mengeklik iklan di blog, penghasilan yang akan Anda dapatkan sangat rendah dibanding pengunjung yang datang secara murni dari pencarian Google.
Tapi kalau memang pengunjung Anda kebanyakan dari Facebook, pun tak apa-apa berbagi ke sana daripada tidak ada pengunjung sama sekali.
3. Ukuran Iklan
Ukuran iklan pun menjadi bahan pertimbangan besar kecilnya CPC yang dibayarkan pada Anda. Ada beberapa ukuran iklan yang kami sarankan pada Anda. Di antaranya adalah 728x90, 300x250, 300x600, dan 336x280.
Ukuran itu sebaiknya yang Anda pilih agar penghasilan CPC Anda menjadi tinggi. Tapi jangan terlalu berharap penghasilan akan menjadi sangat tinggi dengan menerapkan cara tersebut, itu hanya langkah baik yang Anda lakukan dibanding diam dan bertahan pada ukuran iklan yang tidak disarankan.
4. Banyak Sedikitnya Iklan di Blog
Poin satu ini begitu diperhatikan para penyedia iklan di luar sana. Blog dengan unit iklan begitu banyak akan lebih pikir-pikir dahulu untuk beriklan di sana. Jadi jangan terlalu memberikan banyak sekali unit iklan pada satu blog. Karena tak hanya membuat penyedia iklan tak mau memasang iklan di blog Anda, kebanyakan iklan dalam satu blog juga tidak ada pengaruhnya dengan besarnya CPC. Tak hanya itu, kebanyakan iklan pun membuat blog menjadi begitu berat. Lemot. Malah bisa membuat pengunjung Anda lari.
Apalagi kalau blog Anda saat itu bukan blog besar semacam Tribun News, Detik, Brilio, dan lain sebagainya.
5. Memasang Jenis Iklan Gambar dan Tulisan
Cara meningkatkan CPC Adsense berikutnya tak kalah penting dengan penunjang penghasilan CPC menjadi besar. Ketika membuat script iklan, selain memperhatikan ukuran, perhatikan juga jenis iklannya.
Dan aktifkan jenis iklan yang menampilkan iklan teks dan juga gambar. Dengan begini para pemasang iklan akan berlomba menampilkan mana iklan mereka yang tampil. Semakin mereka berebutan muncul di blog Anda, maka semakin mahal pula harga yang mereka berikan pada blog Anda. Hanya karena persaingan kecil iklan teks atau gambar, penghasilan CPC Anda pun bisa ikut kena pengaruh positif.
Baca juga: Cara Paling Mudah Mendaftar Google Adsense YouTube 2 Hari Langsung Aprove
6. Perhatikan Pengunjung
Begitu terhormat sekali bila pengunjung yang datang ke blog Anda adalah pengunjung luar negeri.
Yang harus Anda ketahui, iklan yang diklik oleh pengunjung dari luar harganya bisa semakin mahal. Apalagi yang mengeklik iklan berasal dari negara maju.
Karena Indonesia adalah negara berkembang, maka bayaran iklan yang diberikan Adsense masih tergolong kecil. Tapi meksipun ada pengunjung luar yang mengeklik iklan Anda, masih belum tentu penghasilan Anda akan langsung menaik drastis. Perhatikan juga dari mana pengunjung itu berasal. Karena sama saja, jika pengunjung itu berasal dari negara berkembang, harga yang diberikan tak jauh beda dengan Indonesia meski mereka bukan dari Indonesia.
7. Topik Blog Berpengaruh Terhadap Besar Kecilnya Pendapatan
Iklan akan lebih mahal membayar Anda bila blog yang mereka diami adalah blog dengan satu jenis niche. Jadi secara tidak langsung menjelaskan kalau blog campuran memberikan penghasilan CPC rendah pada pemilik blognya.
Tapi jangan sedih, Anda bisa membuat bayaran klik Anda menjadi tinggi dengan riset artikel seperti cara yang tertera di poin pertama. Untuk Anda yang sudah terlanjur memelihara blog campuran, maka terapkan cara meningkatkan cpc adsense dengan cara itu agar bayaran tetap mahal.
Sekian artikelnya, semoga bermanfaat.